MOTTO FKM UNIMAL

MOTTO FKM UNIMAL

Senin, 08 April 2013

LATIHAN PENENTUAN TEMA DAN JUDUL PENELITIAN


Berdasarkan data pemberantasan penyakit menular (P2M) Puskesmas Kota II Kotabumi Kabupaten Lampung Utara Tahun 2011 cacingan termasuk dalam 10 besar penyakit terbanyak dengan jumlah kasus 127 dengan 83 kasus dialami anak sekolah dan 34 orang diantaranya siswa SD 5 Kota Alam Kotabumi Kabupaten Lampung Utara (P2M Puskesmas Kota II Kotabumi Kabupaten Lampung Utara, 2011).
Pada saat dilakukan pre survey di SD 5 Kota Alam Kotabumi Kabupaten Lampung Utara pada tanggal 9 februari 2012 dengan melakukan observasi pada siswa SD 5 Kota Alam Kotabumi Kabupaten Lampung Utara, ditemukan masih banyak siswa SD yang jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan sebelum makan, melihat fenomena diatas maka penulis tertarik untuk meneliti hubungan perilaku cuci tangan dengan sabun dan air mengalir dengan kejadian cacingan pada siswa SD 5 Kota Alam Kotabumi Kabupaten Lampung Utara Tahun 2012.
Judul Karya Tulis Penelitian Yang diajukan adalah “HUBUNGAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT DI SEKOLAH DENGAN KEJADIAN CACINGAN PADA SISWA SD 5 KOTA ALAM KOTA BUMI KABUPATEN LAMPUNG UTARA TAHUN 2012”.
Berdasarkan data diatas berikan tanggapan saudara apakah penentuan judul tersebut sudah sesuai dengan data-data yang disajikan ?
Berikan alasan saudara, kalau sudah sesuai apa alasannya, demikian juga kalau tidak sesuai berikan juga alasannya.
TULIS JAWABAN SAUDARA DI KOLOM KOMENTAR !!!

68 komentar:

  1. Menurut pendapat saya mengenai judul diatas sudah bisa dikatakan sesuai dengan dilhatnya data - data yang sudah ada dan sebagaian siswa masih belum mengerti bagaimana cara atau prilaku hidup yang bersih, disinilah peran seorang guru untuk memberikan suatu pengarahan ataupun penyuluhan tentang manfaat mencuci tangan sebelum dan sesudah makan karena itu adalah salah satu pencegahan terjadinya cacingan, selain itu bisa juga mendemonstrasikan bagaimana cara mencuci tangan dengan benar. demikian alasan yang dapat saya ungkapkan mohon kritik dan sarannya terima kasih

    BalasHapus
  2. menurut pendapat saya, penentuan judul tersebut di atas sudah sesuai dengan data-data yang diberikan, akan tetapi perlu ditambahkan bahwa data kecacingan dalam 10 besar penyakit tersebut masuk dalam urutan peringkat ke berapa. karena bila masuk peringkat teratas berarti masalah ini harus segera ditindaklanjuti dengan intervensi keperawatan yang akurat.

    BalasHapus
  3. menurut saya judul tersebut sudah sesuai dengan data yang disajikan,dan data tersebut harus kembali diberikan penyuluhan tentang penting nya cuci tangan pada siswa-siswi tersebut, dari data diatas sudah menunjukan sampel di SD 5 kota alam kotabumi bahwa masih bnyak siswa yang masih jajan sembarangan tanpa cuci tangan. sekian terimakasih

    BalasHapus
  4. menurut saya judul di atas sudah sesuai dengan masalah yang ada didaerah tersebut. karena dari data - data diatas menunjukkan angka kejadian cacingan masuk sepuluh besar penyakit terbanyak dan masih banyak siswa SD yang jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan sebelum makan,ini perlu adanya penanganan serta tindak lanjut dari instansi kesehatan setempat terutama peran aktif kader PHBS.

    BalasHapus
  5. Budi Satria
    NPM : 12320162.P

    menurut pendapat saya penentuan judul di atas sudah benar, karna sudah mencantumkan data yg ada di puskes dan termasuk 10 penyakit terbesar di puskesmas tersebut,
    serta sudah melakukan survei ke lapangan.

    BalasHapus
  6. menurut pendapat saya, penentuan judul diatas sangat sesuai,karena dengan adanya hidup Bersih itu bisa menghindari daripada penyakit cacingan tersebut,munkin untuk mnindaklajuti yang sudah terjadi itu bisa kita lakukan Observasi lagi.

    BalasHapus
  7. HARAP DIBACA DENGAN TELITI, APAKAH SUDAH MEMENUHI KAIDAH UNTUK MENENTUKAN JUDUL ???

    BalasHapus
  8. menurut pendapat saya penentuan judul diatas sudah sesuai karena sudah ada data- data yang dibutuhkan untuk menentukan tema yang akan dibuat seperti angka kejadian peyakit cacingan di SD 5 Kota Alam Kotabumi dan faktor pencetus atau penyebabnya.Mungkin dapat ditambahkan sedikit tentang metamorfosis cacing sehingga dapat menyebabkan anak- anak SD 5 Kota Alam terkena penyakit cacingan.

    BalasHapus
  9. menurut pendapat saya, penentuan judul tersebut sudah sesuai. karena, data-data yang didapatkan di SD tersebut sesuai dengan judul yang ditentukan. pada data tersebut menjelaskan tentang penyakit cacingan yang diderita oleh siswa di SD 5 kota alam Kotabumi dan yang menyebabkan siswa SD 5 Kota Alam Kotabumi terkena cacingan adalah pola hidup mereka yang kurang sehat dengan masih bnyaknya siswa yang jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan dahulu. maka hubungan antara variabel x dan variabel y tersebut sesuai. maka judul tersebut sesuai dengan data-data yang diperoleh.

    BalasHapus
  10. menurut saya sudah memenuhi kaidah

    BalasHapus
  11. sesuai,karena penulis melakukan penelitian pada responden yg ada di SD 5 dan ternyata hasil survey menunjukan bahwa para siswa SD 5 masih banyak yg jajan sembarangan dan tidak cuci tangan sebelum makan .
    Maka hal tersebut diatas yg menimbulkan terjadinya masalah penyakit cacingan

    BalasHapus
  12. menurut pendapat saya penentuan judul diatas sudah sesuai karena data yang dibutuhkan untuk menentukan judul sudah ada seperti 10 angka kejadian peyakit sampai dengan penyakit cacingan yang paling diutamakan. dan juga penyebab peyakit yang terjadi juga sudah ada.

    BalasHapus
  13. menurut saya judul diatas sudah sesuai, tetapi masih terlalu luas mengenai perilaku hidup bersih dan sehat... kita bisa membuat lebih sederhana dengan berfokus pada cuci tangan saja...varibel x : cuci tangan dan variabel y : masalah cacingan di SD tersebut... terima kasih

    BalasHapus
  14. tapi lebih bagus lagi kalau di cantumkan data penderita sebelumnya untuk membandingkan apakah penyakit tersebut meningkat atau menurun penderitanya pada saat kita mau melakukan penenlitian atau penentuan judul,
    dan manfaat cuci tangan bagi kesehatan atau bahaya jajan sembarangan bagi kesehatan.

    BalasHapus
  15. sesuai,karena penulis membuat judul trsebut didasarkan adanya penelitian terlebih dahulu,dan sudah diketahui penyebab terjadinya penyakit cacingan tersebut,dan dijudul itu juga sudah terlihat hubungan antara variabel X dengan Y nya sangat mempengaruhi "apabila kita hidup bersih maka disekolahan itu tidak akan terjadi pnyakit cacingan"bagaimana solusi dari bapak????

    BalasHapus
    Balasan
    1. Penentuan faktor yang behubungan atau mempengaruhi harus berdasarkan teori dan penelitian orang lain. Kalau hanya berdasarkan observasi BANYAK YANG TIDAK MENCUCI TANGAN apakah itu bisa disebut data Ilmiah ?
      1. darimana kita tahu bahwa mencuci tangan ada hubungan dengan kecacingan
      2. darimana kita tahu bahwa bahwa mencuci tangan merupakan bagian dari perilaku hidup bersih dan sehat.

      Semua hal tersebut harus dilandaskan pada teori, BUKAN PERKIRAAN !

      Hapus
    2. berarti harus di cantumkan penelitian orang lain juga ya pak?
      kalau kita ambil revrensinya dari buku saja bagaimana pak?

      Hapus
    3. menurut saya benar.
      1. ada hubungan mencuci tangan dengan kecacingan karna setiap aktifitas sehari2 tubuh seseorang dapat terkontaminasi dengan telur cacing

      2.kita tahu bahwa mencuci tangan merupakan bagian dari perilaku hidup bersih dan sehat, karna dengan mencuci tangan dapat mengurangi risiko telur cacing masuk kedalam tubuh melalui tangan jadi mencuci tangan bisa dikatakan bagian dari prilaku hidup bersih dan sehat.

      trimakasih

      Hapus
    4. 1.bisa kita lihat apabila tangan anak anak itu kotor pastikan banyak kuman dan akan menimbulkan cacingan
      2.dari diri kita terlebih dahulu,contoh kita habis kerja keringetan dan langsung makan,mungkin itu tidak bersih makanyacuci tangan terlebih dahulu.itu pendapat saya pak,hehehe

      Hapus
  16. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  17. menurut pendapat saya judul diatas telah tepat.karena sang penulis tlah melakukan survey lingkungan lokasi dan mencari serta mengumpulkan data. sesuai dgn data di lingkungan SD tersebut sarana sanitasi dan kebersihan individunya(siswa-siswi) kurang maka ngampang terserang penyakit terutama penyakit cacingan.

    BalasHapus
  18. penentuan judul belum sesui ,dari hasil data jumlah kasus cacingan 127 orang
    1. 83 kasus dialami anak sekolah
    2. 34 orang diantaranya siswa SD 5
    jumlah kasus seharusnya mencukupi 40 orang untuk penentuan judul tersebut



    BalasHapus
  19. Menurut saya penentuan judul nya blum sesuai karena beberapa faktor yg harus dilakukan sebelum menentukan judul seperti yg bapak jelaskan belum dilakukan oleh peneliti...
    Seharus nya sebelum menentukan judul penelitian pelenliti harus mengikuti langkah2 yg ditentukan

    BalasHapus
  20. Menurut pendapat saya judul tersebut sudah sesuai karena sudah memuat data sekunder dan sudah dilakukan pengamatan, kemudian dari data yang diperoleh ternyata data yang bermasalah adalah penyakit cacingan. Maka masalah cacingan bisa dijadikan sebagai topik penelitian.

    BalasHapus
  21. sesuai,alasannya : penyakit kecacingan memang merupakan penyakit menular yg disebabkan oleh prilaku yg tidak mencerminkan PHBS seperti malas cuci tangan ketika makan,dll

    BalasHapus
  22. menurut saya judul tesebut sudah sesuai dengan data data yang sudah di dapat,yg harus kita lakukan bagaimna mengurangi pencetus penyakit cacingan dengan melakukan penyluhan kesekolah2 sd di lingkungan tersebut dan mngajarkan cuci tngan dgn baik,dgn menerapkan PHBS.terima kasih

    BalasHapus
  23. menurut saya kurang sederhana lagi judul ini bisa difokuskan lagi ke masalah pengaruh tidak cuci tangan sebelum makan terhadap kejadian cacingan pada siswa SD 5 Kota Alam Kotabumi Lampung Utara.sehingga kita lebih mudah untuk melakukan penelitian

    BalasHapus
  24. Sudah sesuai, karena dari data yang ada di SD 5 Kota Alam Kotabumi penyakit Cacingan masuk dalam 10 besar. Berdasarkan data yang ditemukan bahwa anak SD 5 banyak yang jajan sembarangan dan tidak cuci tangan.

    BalasHapus
  25. NAMA : HAZRIAWATI
    NPM : 12320176 P

    Menurut pendapat saya, judul tersebut sudah sesuai menurut kaidah karena Bab 1 PENDAHULUAN yang berisi Latar belakang, Masalah Penelitian, Tujuan dan Manfaat Penelitian, TETAPI Mungkin data -data tersebut masih kurang dalam menyajikan datanya. Seharusnya menyajikan data dari tingkat dunia, indonesia, kota, baru ke daerah, contohnya data menurut WHO, kemudian kemenkes,Dinas kesehatan kota, kemudian puskesmas dan menurut suvey hasil dari tempat lokasi..
    dan seharusnya dimasukan lagi definisi dari cacingan tersebut apa, apa manfaat dan tujuan nya masih belum singkron.

    TERIMAKASIH

    BalasHapus
  26. Menurut saya penentuan judul blm sesuai, karenaa blm ada data2 yang mengandung teori dan fakta yang jelas, sehingga haruss lebih diteliti terlebih dahulu agar terlihat ilmiah pada penulisannya, tetapi faktor lain yang mendukung judul tersebut sudah hampir memenuhi syarat penulisan ilmiahh,terimakasih pak

    BalasHapus
  27. Menurut pendapat saya penentuan judul diatas belum tepat karena belum sesuai dengan kaidah yang telah ditetapkan karena penulis hanya melakukan observasi dan tidak mencari teori/literatur penelitian orang lain untuk mengetahui data yang lebih akurat. Terima kasih.

    BalasHapus
  28. Handayani
    Menurut sy kurang tepat....krn tdk spesifik.
    judul yg tepat menurut saya " hubungan perilaku cuci tangan dengan sabun dan air mengalir dengan kejadian cacingan pada siswa SD 5 Kota Alam Kotabumi Kabupaten Lampung Utara Tahun 2012".
    Karena ada 8 Indikator PHBS disekolah, Indikator PHBS di sekolah antara lain:
    1. mencuci tangan dengan air bersih mengalir dan sabun,
    2. mengkonsumsi jajanan di warung /kantin sekolah,
    3. menggunakan jamban yang bersih dan sehat,
    4. olah raga yang teratur dan terukur,
    5. memberantas jentik nyamuk,
    6. tidak merokok,
    7. menimbang berat badan dan mengukur tinggi badan setiap bulan,
    8. membuang sampah pada tempatnya.
    Sedangkan hasil pre survey ditemukan masih banyak siswa SD yang jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan sebelum makan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Tepat sekali, kita dalam mennyamapikan pendapat ilmiah tidak boleh berdasarkan BIASANYA, tetapi harus berdasarkan bukti empiris yang diperoleh dari teori atau penelitian orang lain.

      Hapus
  29. menurut saya judul tersebut blom sesuai di karnankan fator utama Sanitasi yang buruk dan kurangnya kesadaran pola hidup bersih adalah dua faktor penyebab utama tingginya prevalensi cacingan.

    BalasHapus
  30. menurut saya judul diatas sudah sesuai yang jadi masalah nya masih banytak siswa sekolah dasar yang perlu banyak diberikan pengetahuanmasalah kebersihan

    BalasHapus
  31. Menurut saya judul diatas BELUM SESUAI karena untuk menentukan suatu judul penelitian, kita tidak hanya berdasarkan data yang ada disekitar kita, tetapi juga kita harus melhat teori/hasil penelitian orang lain (variabel independen) untuk melihat ada hubungannya/perbedaan dengan data yang bermasalah (variabel dependent), setelah itu baru kita bisa menentukan judul penelitian.sedangkan data diatas menurut saya hanya bisa dijadikan sebagai topik penelitian saja.

    BalasHapus
  32. Menurut pendapat saya penentuan judul diatas belum tepat karena data - data yang ada merupakan data yang didapat melalui observasi belum ada teori dan fakta yang jelas.

    BalasHapus
  33. NAMA : TResia Krisnawati

    judul masih belum sesuai, karena banyak data yg kurang,, meskipun sudah ada variabel yg akan diteliti antara variabel dependen dan independent. tetapi masih belom menemukan titik temu antara data yg disajikan dengan judul...
    seperti yang kita tahu BAB 1 yg berisikan Bab 1 Pendahuluan yang berisi Latar belakang, Masalah Penelitian, Tujuan dan Manfaat Penelitian. nah dari situ harusnya ada data-data yg mendukung....
    TERIMAKASIH Mohon di perjelas lagi bapak...

    BalasHapus
  34. Menurut saya penentuan judul nya blum sesuai karena beberapa faktor yg harus dilakukan sebelum menentukan judul seperti yg bapak jelaskan belum dilakukan oleh peneliti.
    Seharus nya sebelum menentukan judul penelitian pelenliti harus mengikuti langkah2 yg ditentukan.

    BalasHapus
  35. menurut saya belum pas pak judulnya,,
    mungkin ada data yg harus d tambahkan agar semua nya bisa singkron..
    Bab 1 Pendahuluan yang berisi Latar belakang, Masalah Penelitian, Tujuan dan Manfaat Penelitian. itu masih belum ada di data-data yg disampaikan
    kiranya saya masih belum jelaas juga dari pembahasan variabel yang dependent dan independent di halaman sebelumnya pak..
    mohon d beri komentar ulang.

    Terimakasih pak sebelumnya

    BalasHapus
  36. menurut pendapat saya pengajuan judul sudah tepat, karena penemuan masalahnya sudah ada, dari data sekunder atau pengamatan, menganalisa semua data yang ada, menentukan data yang bermasalah ke tingkat yang lebih luas(dunia,ke nasional, ini yang belum ada datanya diatas). sample juga sudah ada, di sd 5 kotabumi, tetapi perlu pertimbangan tentang judul ini, karena prilaku hidup bersih yang bagaimana yang menyebabkan cacingan?? apakah hanya jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan sudah dikategorikan prilaku hidup bersih??dan untuk menentukan ada hubungan atau tidaknya kejadian prilaku hidup bersih dg kejadian cacingan perlu dilakukan penelitian dengan metodologi penelitian yang ada,agar terbukti antara teori yang ada dan penelitian yang diajukan.terimakasih pak, mhn maaf jika salah.

    BalasHapus
  37. menurut saya judul tersebut sudah sesuai. karena data - data nya sudah sesuai...tapi perlu ditambahkan data - data dunia...indonesia..propinsi lampung

    BalasHapus
  38. menurut saya belum tepat pak, karena penelitian manfaat penelitian, data yg ada kemudian d sambungkan dgn teori masih belum jelas, meskipun sudah ada data dasarnya di puskes dan survey,,,
    harus ada landasar teori nya juga,,,

    BalasHapus
  39. menurut pendapat saya,dari data dan latar kejadian hal tersebut dapat dijadikan dasar untuk diankat menjadi suatu penelitian, namun masih perlu data atau hasil dari penelitian yang lain atau penelitian sebelumnya, sehingga suatu kasus,data atau kejadian yang ada layak atau dapat diankat menjadi sebuah penelitian ilmiah

    BalasHapus
  40. Menurut pendapat saya judul tersebut sudah benar, karena kalau di lihat dari data yang ada bahwa penyakit cacingan masuk dlm 10 besar penyakit terbanyak puskesmas kota II kotabumi Lampung utara dan terbanyak pada murid sd 5 Kota alam kotabumi. dan dari data pre survei banyak di temukan siswa jajan sembarangan dan tidak cuci tangan, trima kasih

    BalasHapus
  41. Menurut saya penentuan judul belum sesuai, karenaa belum ada data2 yang mengandung teori dan fakta yang jelas, sehingga haruss lebih diteliti terlebih dahulu agar terlihat ilmiah pada penulisannya, tetapi faktor lain yang mendukung judul tersebut sudah hampir memenuhi syarat penulisan ilmiahh.

    BalasHapus
  42. menurut saya belum tepat karena masih perlu dicari lagi teori atau literatur tentang penyebab utama dari penyakit cacingan, dan juga penelitian terkait masalah ini.

    BalasHapus
  43. menurut pendapat saya judul tersebut sudah berdasarkan data yg ada namun belum dilakukan perbandingan dengan stsndar yang ada..kemudian dalam menentukan data yg bermasalah masih kurang karena belum melihat data ke tingkat yg lebih luas(nasional,dunia)

    BalasHapus
  44. menurut saya belum tepat karena msih banyak hal yang perlu diperhatikan pada penulisan tersebut, data, teori dan fakta harus real adanya, terima kasih pak

    BalasHapus
  45. belum sesuai pak.karna belum ada data pembandingnya dan hasil penelitian dari orang lain

    BalasHapus
  46. menurut sya judul tersebut sudah sesuai dengan data-data yg mengenai masih banyak nya siswa SD jajan disembarang tempat dan tidak mencuci tangan sebelum makan .... terimakasih :)

    BalasHapus
  47. menurut saya belum kuat untuk diankat menjadi suatu judul penelitian, karena perlu referensi dari peneliti lain

    BalasHapus
  48. menurut saya suatu data apabila akan diankat menjadi sebuah penelitian harus ada penelitian@ sebelumnya, sehingga data tersebut layak dan kuat untuk diteliti

    BalasHapus
  49. Menurut saya judul diatas tidak sesuai, karena penentuan judul harus berdasarkan teori kalau berdasarkan pengamatan/perkiraan itu bukan merupakan data ilmiah.

    BalasHapus
  50. menurut saya judul di atas belum tepat karena kita hanya baru mendapatkan data dilapangan saja, sementara pengumpulan data lain seperti referensi/teori dan hasil penelitian orang lain belum kita kumpulkan.

    BalasHapus
  51. Saya punya pendapat lain.....
    judul yang ajukan menurut saya kurang tepat....,data yang di sajikan dari pre survey adalah prilaku yang buruk di kuatkan oleh data dari P2m setempat..judul yang tepat menurut saya adalah :
    FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRILAKU SISWA TERHADAP KEJADIAN PENYAKIT CACINGAN DI SD5 KOTA ALAM KOTA BUMI TAHUN 2012
    Alasannya adalah : data di atas baru sekedar pengamatan awal dan yang memungkinkan untuk mempengaruhi angka kejadian cacingan tidak hanya cuci tangan atau jajan sembarangan tetapi lebih dari itu..misalkan pemahaman siswa terhadpa penyakit cacing,buang air besar sembarangan dan lain-lai...

    BalasHapus
  52. menurut saya judul diatas belum tepat karena dari data2 diatas belum memenuhi syarat untuk mendapatkan judul, dikarenakan suatu judul biasanya harus ada data-data yg tepat dan fakta2 yang teoritis untuk mengusulkan judul penelitian.
    terimakasih pak

    BalasHapus
  53. menurut saya judul diatas sudah sesuai, tetapi masih terlalu luas mengenai perilaku hidup bersih dan sehat... kita bisa membuat lebih sederhana dengan berfokus pada cuci tangan saja...varibel x : cuci tangan dan variabel y : masalah cacingan di SD tersebut... terima kasih

    BalasHapus
  54. menurut pendapat saya penentuan judul tersebut belum memenuhi kaidah dalam penentuan judul,karena data dipuskesmas tersebut hanya berupa topik saja atau permasalahan yang ada diwilayah itu.kita harus temui referensi lain apakah ada hubungan cuci tangan,jajan sembarangan dengan kejadian cacingan.kita harus mencari data ketingkat yang lebih luas lg secara nasional dan dunia,baru kita bisa buat judul dengan variabel independent dan devendentnya

    BalasHapus
  55. Menurut pendapat saya, penentuan judul di atas sudah sesuai dengan data-data yang berasal dari puskesmas,dan telah melakukan survei di lapangan di mana di temukan masih banyak siswa SD yang jajan sembarangan dan tidak mencuci tangan sebelum makan,Sehingga hal ini perlu di tindak lanjut dari petugas kesehatan sekitar, dengan melakukan penyuluhan kesehatan pada siswa SD.

    BalasHapus
  56. Menurut saya sudah sesuai karna sudah cukup data yg di perlukan dan pemasalahannya juga.

    BalasHapus
  57. belum tepat pak, karena penelitian didasarkan hanya dengan melihat observasi pada fenomena tertentu dan belum melihat berdasarkan teori atau penelitian terdahulu yang memperkuat atau membuktikan kalau cacingan dipengaruhi oleh cuci tangan. Dimana cuci tangan juga masih salah satu perilaku hidup bersih. Masih banyak perilaku hidup bersih selain cuci tangan yang dapat mempengaruhi cacingan. Sehingga masih dibutuhkan bukti dan teori tepat mengenai jajan sembarangan dan kebiasaan cuci tangan dalam mempengaruhi cacingan, agar terbentuk data ilmiah. Terima kasih pak.

    BalasHapus
  58. Menurut saya judulnya kurang tepat karena data2 yang diberikan tidak menjelaskan tentang penelitian sebenarnya, nama hanya berdasrkan dugaan sementara..

    BalasHapus
  59. Menurut saya “HUBUNGAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT DI SEKOLAH DENGAN KEJADIAN CACINGAN PADA SISWA SD 5 KOTA ALAM KOTA BUMI KABUPATEN LAMPUNG UTARA TAHUN 2012” BUKAN merupakan judul,melainkan TEMA dari suatu penelitian.

    Ada perbedaan yang mendasar antara tema dengan judul.Tema cakupannya lebih luas daripada judul.Jika penelitiannya terpaku pada judul,maka penelitiannya tidak berkembang.Namun sebaliknya,jika penelitian mengacu pada tema,maka peneliti akan bebas mengembangkan penelitian sejauh masih terkait & berhubungan dengan tema tersebut.

    Ada beberapa poin yang menentukan bagaimana langkah penentuan judul penelitian,diantaranya:
    1.Judul dirumuskan setelah penelitian berakhir.Karena judul secara tidak langsung merupakan kesimpulan dari sebuah penelitian.Jika penulis menentukan judul di awal,maka secara tidak langsung peneliti cenderung melakukan pembenaran terhadap judul tersebut.Jadi langkah awal adalah menentukan TEMA.

    2.Jangan terpaku pada judul.Terpaku pada judul akan menjadikan penelitian menjadi kaku & cakupannya sempit.Rumusan masalah yang dibuat juga tidak berkembang & hanya mengikuti judul tersebut.

    3.Judul pada proposal hanya bersifat sementara dan bisa berubah setelah penelitian berakhir.Hal ini terjadi karena ketika kita mengajukan proposal,yang harus ditulis adalah judul,bukan TEMA.

    4.Judul penelitian sangat ditentukan oleh proses & hasil akhir penelitian.Judul yang ditentukan diawal penelitian atau yang tertera diawal proposal bisa saja berubah setelah penelitian berakhir.Hasil akhir sebuah penelitian sangat menentukan judul penelitian.

    BalasHapus
  60. menambahkan pak untuk mentukan judul bukan hanya dari survei,tapi berdasarkan pada referensi atau berdasarkan penelitian sebelumnya.Referensi ini dilakukan untuk menunjang karya ilmiah hingga penulisannya. Tidak mungkin kita menulis karya ilmiah hanya hasil temuannya saja tanpa ada dasar materidari referensi tersebut.

    BalasHapus